3 Tempat Makan Mie Super Enak di Jakarta

Paling Banyak Penggemar & Kelezatannya Wajib Dicoba 


Jangan ngaku sebagai pecinta Mie kalau kamu nggak pernah mampir ke 3 kedai Mie enak di Jakarta berikut ini! Dijamin lidah kamu akan bergoyang dan kamu pasti pengin balik lagi setelah makan di sana.

Ada kedai Mie apa aja nih? Yuk, simak bareng GalaKuliner!

1. Mie Ayam Gondangdia


Bakmi Ayam di Jakarta ini sudah ada sejak lebih dari 50 tahun yang lalu. Sampai saat ini, warung mie yang berlokasi di daerah cikini ini masih banyak penggemarnya, terlebih yang suka bernostalgia ingin merasakan kejayaan cita rasa Mie Gondangdia di masa lampau.

Rasanya tak pernah berubah, selalu enak. Tekstur mie yang digunakan di sini agak keriting dan kenyal. Topping daging ayamnya mantap banget, apalagi saat disiram sambal.

 2.Mie Ayam Bakso Yunus


Mie ayam ini cukup terkenal karena kenikmatan baksonya. Tapi, jika Anda menginginkan makan bakso sekaligus mie ayam yang rasanya juga tidak kalah enak, tempat yang berada di daerah Tebet ini cukup recomended.

netizen menjelaskan kalau rasa dari mie ayamnya tidak kalah nikmat dari baksonya. Apalagi kalau makan dua-duanya, sedap betul!

3. Mie Kocok Yuniknak


Nah, tempat mie yang satu ini sedang sangat viral di kalangan pecinta kuliner khususnya para penikmat mie.

kelezatan mie kocok yuniknak ini dihasilkan dari kombinasi mie kuning olahan tanpa pengawet yang disajikan dengan kuah kaldu daging dilengkapi irisan atau cincangan daging sapi, sehingga membuat makanan ini menjadi incaran para penikmat kuliner tanah air.

Terlebih lagi, penyajian mie kocok yuniknak ini dipadukan dengan acar bawang, perkedel dan ditaburi daun seledri yang sudah dirajang, Hmm sudah pasti akan menambah kelezatannya!


Begitupun di layanan Gofood, para penikmat kuliner yang telah terlebih dahulu mencicipi kelezatan mie kocok yuniknak ini pun setuju bahwa kuliner yang satu ini memang patut diganjar dengan BINTANG 5 

Warung Mie Kocok Yuniknak ini selalu ramai oleh para penikmat kuliner terlebih di siang hari, jadi jika kamu mau menikmatinya, pastikan datang lebih awal agar tidak kehabisan.


Penasaran dan ingin tau dimana lokasi tepatnya? Klik disini

https://galakuliner.blogspot.com/p/tempat-yuniknak.html








Comments